السلام عليكم ورحمةالله وبركاته


Selasa, Desember 02, 2008

Diposting oleh أبوعناية - Abu Inayat

Ribuan calon jamaah haji asal Palestina terhalang berangkat karena terhalang di perbatasan Jalur Gaza. Hamas menyalahkan Mesir atas peristiwa ini

Hidayatullah.com--Jamaah calon haji Palestina yang akan menuju Makkah dihalangi meninggalkan Jalur Gaza melalui Mesir, Sabtu (29/11) sementara para penguasa Hamas dan pihak pemimpin kelompok saingannya di Tepi Barat saling menyalahkan atas hambatan itu.

Jamaah calon haji mengharapkan bisa tiba di Arab Saudi pekan depan untuk menunaikan ibadah haji.

Para pejabat Hamas menyalahkan Mesir dan mengatakan Mesir tidak membuka perbatasan itu sebagaimana telah disepakati, sementara Kairo menegaskan tempat penyeberangan itu dibuka.

Arab Saudi mengatakan pihaknya hanya memberikan visa kepada warga Palestina yang terdaftar untuk menunaikan ibadah haji melalui Pemerintah Palestina yang dipimpin Presiden Mahmoud Abbas dari faksi Fatah di Tepi Barat. Sebanyak 3.000 orang di Jalur Gaza telah melakukan hal itu.

Sebanyak 3.000 warga Gaza lainnya berusaha meminta visa melalui Hamas yang menguasai wilayah itu tahun lalu. Hamas meminta kepada Arab Saudi melunak dan memberikan mereka visa.

Beberapa pemimpin Hamas mengatakan jika negara itu tidak melunak mereka akan melarang siapapun meninggalkan Gaza untuk menunaikan ibadah haji ke Mekah.

Kementerian Dalam Negeri yang dikuasai Hamas di Gaza, juru bicara Ehad al Ghsain membantah melarang warga menunaikan ibadah haji.

"Kami tidak akan mengirim pulang para calon jamaah haji. Mesir tetap menutup tempat penyeberangan itu, katanya.

Seorang pejabat Mesir menegaskan tempat penyeberangan itu dibuka untuk para calon jamaah haji sampai Senin. Mesir umumnya menutup tempat penyeberangan Rafah sejak Hamas menyingkirkan Fatah di Gaza tahun lalu. [ant/www.hidayatullah.com]

0 komentar,:

Posting Komentar

Apa pun komentar anda tentang posting di atas
semoga ALLAH Subhanahu Wa Ta'ala memberikan
pahala lewat komentar anda

Moderasi Komentar sedang OFF

Mengenai Saya

Foto saya
Just Another Guy who care, and share the goodness

About Comment

Recent Comment

Top Komentator


Popular Post